Al Hikmah

Orang Yang Berakal

[411] Sufyan bin ‘Uyainah rahimahullah berkata, “Bukanlah orang yang berakal itu yang mengenali kebaikan dan keburukan. Hanyalah orang yang berakal itu adalah apabila melihat kebaikan maka dia pun mengikutinya, dan apabila melihat keburukan maka dia pun menjauhinya.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 558)

Pengangguran

[412] Ibnu Mas’ud radhiyallahu’anhu berkata, “Sungguh aku tidak senang apabila melihat ada orang yang menganggur; yaitu dia tidak sedang melakukan amal untuk dunianya dan tidak juga beramal untuk akhirat.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 560)

Antara Amal dan Tawakal

[413] Muslim bin Yasar rahimahullah berkata, “Beramallah seperti halnya amalan seorang lelaki yang tidak bisa menyelamatkan dirinya kecuali amalnya. Dan bertawakallah sebagaimana tawakalnya seorang lelaki yang tidak akan menimpa dirinya kecuali apa yang ditetapkan Allah ‘azza wa jalla untuknya.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 561)

Nasehat Yang Tidak Membekas

[414] Malik bin Dinar rahimahullah berkata, “Sesungguhnya seorang alim/ahli ilmu apabila tidak beramal dengan ilmunya maka akan lenyaplah nasehat yang diberikannya dari hati manusia sebagaimana mengalirnya tetesan air hujan di atas batu.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 569)

Niat Yang Salah

[415] Malik bin Dinar rahimahullah berkata, “Barangsiapa yang menuntut ilmu untuk diamalkan niscaya Allah berikan taufik kepadanya. Dan barangsiapa menuntut ilmu bukan untuk diamalkan maka ilmunya akan semakin membuatnya congkak.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 569)

Dokter Yang Dungu

[416] Wahb bin Munabbih rahimahullah berkata, “Perumpamaan seorang yang mempelajari suatu ilmu namun dia tidak mau mengamalkannya adalah seperti seorang dokter yang memiliki obat-obatan akan tetapi tidak mau berobat dengannya.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 571)

Menundukkan Pandangan

[417] Waki’ menuturkan: Suatu saat kami berangkat bersama Sufyan ats-Tsauri pada hari raya/’Ied. Lalu beliau berkata, “Sesungguhnya hal pertama kali yang [semestinya] kita lakukan pada hari ini adalah menundukkan pandangan.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 579)

Zaman Fitnah

[418] Hudzaifah bin al-Yaman radhiyallahu’anhu berkata, “Benar-benar akan datang suatu masa dimana tidak akan selamat pada waktu itu kecuali orang yang senantiasa berdoa seperti doa orang yang hampir tenggelam.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 588)

Hasil Ujian

[419] Sa’id bin Jubair rahimahullah berkata: Ada seorang rahib yang bertemu denganku. Dia berkata, “Wahai Sa’id. Dalam fitnah akan menjadi jelas siapa yang menyembah Allah dan siapa yang menyembah thaghut.” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 593)

Nikmat Paling Utama

[420] Abul ‘Aliyah rahimahullah berkata, “Aku tidak mengetahui manakah diantara kedua macam nikmat ini yang lebih utama; ketika Allah berikan hidayah kepadaku untuk memeluk Islam ataukah ketika Allah menyelamatkan aku dari hawa nafsu/bid’ah-bid’ah ini?” (lihat at-Tahdzib al-Maudhu’i li Hilyat al-Auliyaa’, hal. 601)
 
Top